INFOBERITA.ID, LAMPUNG SELATAN – Bintara Pembina Desa (Babinsa), dituntut berperan aktif melaksanakan pendampingan kepada para petani, dimulai dari penyuluhan, pengolahan lahan, penanaman hingga panen. Hal tersebut sangatlah penting dalam rangka menyukseskan program pemerintah khususnya di bidang Ketahanan Pangan (Hanpangan).
Seperti halnya yang dilakukan Babinsa Koramil 421-06/Natar di Jajaran Kodim 0421/Lamsel Sertu Ayatul Komaini dan Ibu Novita sebagai PPL yang aktif melaksanakan pendampingan kepada petani. Seperti yang dilakukan dilahan dengan luas 0,5 Hektar milik Bapak Tukirman sebagai Ketua Kelompok Tani Makmur Sedaya warga Dusun Tanjung Aman Desa Negara Ratu Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan.
Sertu Ayatul Komaini mengatakan kegiatan pendampingan pertanian yang dilaksanakan bertujuan untuk memberikan motivasi kepada petani agara tetap semangat dalam bercocok tanam melalui perawatan yang optimal tanaman cabe diharapkan tumbuh subur dan memenuhi dalam pencapaian hasil panen.
“Cabe merupakan komoditas pangan yang primadona dengan harga yang relatif mahal kisaran 1 Kilogram nya Rp.100ribu sehingga sangat membantu ekonomi para petani. Cabe merupakan salah satu komoditas unggulan yang ada di wilayah Kecamatan Natar Kabupaten Lampung Selatan, sehingga kami turun untuk membantu warga tersebut,” ungkap Sertu Ayatul Komaini, Jum’at (24/11/2023).
Danramil 421-06/Natar Kapten Chb Agus Masgusriyanto berpesan kepada para Babinsa untuk mendukung program unggulan Bapak Kasad tentang memperkuat Ketahanan Pangan dan menjadi solusi bagi masyarakat, sehingga terjalin Kemanunggalan TNI dan Rakyat yang kuat
“Salah satu tujuan melakukan pendampingan, yakni dengan cara membantu petani cabe rawit, mulai dari melakukan perawatan yang baik dan benar sesuai arahan dari Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL), sekaligus untuk mengetahui sejauh mana kendala dan permasalahan yang dihadapi masyarakat petani cabe berkaitan dengan musim kemarau ini,” tuturnya.
Dikatakannya, sebagai Babinsa yang merupakan ujung tombak dari satuan Koramil 421-06/Natar, dirinya selalu siap membantu masyarakat khususnya di wilayah binaan. Dan berharap kepada masyarakat agar tidak perlu risih dan segan untuk selalu koordinasi dan memberikan informasi seputar kegiatan pertanian.
“Kami selalu membuka diri untuk petani berkaitan persoalan pertanian, karena sudah menjadi tugas kami untuk menjalin komunikasi dan kebersamaan dengan warga,” jelasnya.
Sementara, pemilik kebun Bapak Tukirman mengucapkan terima kasihnya kepada Pak Babinsa dan Ibu PPL yang sudah rutin melakukan pendampingan kepada kebun cabe kami ini, dengan hadirnya Babinsa di lapangan secara tidak langsung memberikan motivasi kepada kami para petani serta yang lainya.
“Kami ucapkan terimakasih dan senang atas kehadiran Babinsa dan Ibu PPL yang selalu mendampingi kami, Pak Babinsa juga PPL selalu hadir dari pengolahan lahan, perawatan sampai proses pemanenan Babinsa selalu hadir ditengah-tengah kami,” ucapnya dengan Bangga.