Daerah  

Gelar Audensi Dengan SMSI, Ketua DPRD Lamsel Hendri Rosyadi Siap Kolaborasi Demi Majukan Lamsel Lebih Baik

INFOBERITA.ID

Lampung Selatan, Infoberita.id –Ketua DPRD Kabupaten Lampung Selatan (Lamsel) Hendry Rosyadi  SH., MH., beserta Sekertaris DPRD Thomas Amirico bersama Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) setempat melakukan Audensi, di ruang kerjanya, Rabu (12-6-2024).

Ketua SMSI Lamsel Abdul Rosid mengucapkan ribuan terimakasih atas kesedian Ketua DPRD Lamsel yang telah menerima kedatangan organisasi kewartawanan tersebut.

“Atas sambutan yang baik ini, saya mewakili  sebanyak 50 anggota SMSI di Lamsel mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ketua DPRD Lamsel,” ucap Abdul Rosid, mengawali Audensi tersebut.

“Dan selain itu, kami juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran DPRD Lamsel. Mudah-mudahan, diawal pertemuan ini kita bisa bersinergi,” katanya lagi.

Sementara itu Dewan Pembina SMSI Lamsel, Putra menambahkan, tujuan dari Audensi ini sendiri merupakan tonggak utama sekaligus harapan untuk dapat kembali bersinergi khususnya terhadap DPRD yang ada Lamsel.

”Beberapa tahun lalu kita punya tanggung jawab moral, bahkan sempat bersinergi dengan baik. Akan tetapi , karena ada suatu hal lainnya dan akhirnya vakum,” jelasnya.

Pimpinan Redaksi media online Metropolis.co.id., ini melanjutkan, berkenaan dengan hal ini SMSI berharap dapat kerja sama kembali dengan ketua dan jajaran DPRD yang dalam hal ini konteks pemberitaan.

“Yang jelas adanya SMSI ini, kami semua mohon bimbingan dan arahan dari Ketua DPRD Lamsel agar dapat bersinergi kedepannya,” imbuhnya.

Pada kesempatan itu Ketua DPRD Lamsel Hendry Rosyadi, menyambut baik rombongan SMSI Lamsel untuk melakukan Audensi.

”Terima kasih atas kedatangannya, semoga dengan silahturahmi ini mendapat berkah dan dapat bersinergi antara SMSI dan DPRD,” timpal Hendri.

Dirinya juga menginginkan hal yang sama untuk memajukan Kabupaten Lamsel lebih lagi. “Harapan kita sama, semoga ke depan dapat bersinergi, intinya kami welcome dengan keberadaan SMSI Lamsel, apa yang bisa kami bantu untuk rekan-rekan SMSI nanti akan kita koordinasikan,” ungkapnya singkat.(Red).